Di jaman yang serba modern ini sekolah saya juga tak kalah modern dengan sekolah lain untuk memanfaat teknologi yang sudah berkembang pesat di dunia. Dengan adanya perkembangan globalisasi contohnya CCTV yang sekarang sudah dimanfaatkan oleh MTs. Nurul Huda Sedati sebagai media kegiatan belajar mengajar (KBM) atau mengawasi KBM di MTs. Nurul Huda Sedati.
CCTV merupakan singkatan dari (Closed Cirkuit Television). CCTV merupakan perangkat yang digunakan untuk mengawasi serta merekam segala bentuk aktivitas dalam suatu area lokasi baik kelas-kelas maupun daerah rawan yang sering digunakan murid-murid untuk mengekspresikan dirinya (bahasa halusnya).
CCTV merupakan suatu kesatuanm sistem yang terdiri dari kamera dan DVR (Digital Video Recorder). Fungsi kamera yaitu mengambil gambar sedangkan DVR berfungsi untuk merekam semua gambar yang di kirim oleh kamera. Dalam lingkungan MTs. Nurul Huda Sedati terdapat kuarng lebih 25 CCTV yang diantaranya 16 ruang kelas dan lainnya di tempatkan di halaman-halaman ruang kelas ataupun lapangan, dengan demikian semua guru atau operator bisa memantau seluruh kegiatan belajar mengajar secara efektif.
Kamera CCTV di MTs. Nurul Huda mempunyai manfaat yang sangat banyak, diantaranya yaitu apabila sedang melakukan Ulangan baik UTS (Ulangan Tengah Semester) maupun UAS (Ulangan Akhir Semester) murid-murid akan selalu terjaga dan tidak ada yang menoleh ke kiri dan ke kanan untuk mencari contekan pada yang lain karena setiap gerak-gerik pasti akan terlihat dan terekam di CCTV yang diawasi oleh opertaor maupun guru-guru. Kamera CCTV akan aktif selama 24 jam meskipun tidak ada operator yang mengawasi karena CCTV ini akan merekam terus kegiatan anak-anak meskipun malam sebelum sang operator memberhentikannya. Biar kata tak ada pengawas CCTV pun jadi, karena setiap jam pelajaran apalagi ujian-ujian sekolah selalu diawasi selama kegiatan ujian berlangsung.
Progam ini sangatlah efeketif di MTs Nurul Huda dan sangat membantu Kegiatan Belajar Mengajar di sekolah, jadi tunggu apalagi untuk sekolah-sekolah, ayo manfaatkan kemajuan teknologi untuk membantu KBM menjadi lebih maju dan terjadwal dengan rapi.








0 komentar:
Posting Komentar